logo Kompas.id
Bebas AksesBUMN: Skenario ”Normal Baru”...
Iklan

BUMN: Skenario ”Normal Baru” Masih Dikaji

Lampiran surat yang menggambarkan tahapan pemulihan kegiatan secara bertahap dalam lima fase masih berupa kajian yang belum resmi dirilis pemerintah. Pada 25 Mei 2020, belum tentu karyawan BUMN usia produktif akan masuk.

Oleh
Agnes Theodora
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/dDgLfAcYF4ryfyEoeRn2o65iv1A=/1024x652/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F05%2Fb6696ebf-d13d-4cdb-8a98-3d5503c61ddc_jpg.jpg
Kompas/Priyombodo

Kemacetan di ruas Jalan Ciledug Raya, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Senin (20/5/2020). Meski pelaksanaan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) untuk wilayah DKI Jakarta berakhir pada 22 Mei 2020 dan kemungkinan diperpanjang, aktivitas masyarakat di luar rumah semakin ramai. Kondisi ini dikhawatirkan memperparah upaya bersama untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

JAKARTA, KOMPAS — Kementerian Badan Usaha Milik Negara meluruskan jadwal penerapan skenario pelonggaraan pembatasan sosial berskala besar di lingkungan perusahaan pelat merah. Jadwal yang menyatakan karyawan BUMN di bawah usia 45 tahun kembali bekerja pada 25 Mei 2020 itu disebut masih berupa kajian. Skenario penerapan ”normal baru” masih menunggu kebijakan pemerintah pusat dan daerah.

Deputi Bidang Sumber Daya Manusia, Teknologi, dan Informasi Kementerian BUMN Alex Denni dalam telekonferensi pers, Senin (18/5/2020), mengatakan, BUMN diminta menjadi contoh penggerak kembalinya dunia usaha ke kegiatan normal baru (new normal). Oleh karena itu, Menteri BUMN Erick Thohir mengirim surat perihal Antisipasi Skenario The New Normal BUMN kepada direktur utama BUMN.

Editor:
Hendriyo Widi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000