logo Kompas.id
InternasionalMasker dan Dunia Arab
Iklan

Masker dan Dunia Arab

Untuk mencegah dan memulai normal baru, negara-negara Arab akan menerapkan ketentuan yang mengharuskan penggunaan masker. Ketentuan itu diperkuat dengan ancaman hukuman.

Oleh
Musthafa Abd. Rahman, dari Kairo – Mesir
· 5 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/KUVgm5BH44MPvl38XltpZfKNd6Y=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F05%2FHEALTH-CORONAVIRUSRAMADAN-SAUDI-CHARITIES_89201223_1590175661.jpg
REUTERS / AHMED YOSRI

Seorang penyelia sukarelawan di Saudi memeriksa suhu relawan lain sebelum menyiapkan kotak makanan berbuka puasa yang disediakan oleh organisasi amal selama bulan suci Ramadhan, di Riyadh , Arab Saudi. Foto diambil 10 Mei 2020.

Idul Fitri dan isu masker  pada hari-hari terakhir bulan Ramadhan kali ini, banyak menjadi sorotan publik Mesir dan dunia Arab. Tahun ini, Idul Fitri kan menjadi sangat berbeda. Sejak Covid-19 merajalela, dunia Arab seakan dipaksa menerima perbedaan tersebut.

Sejak pertengahan bulan Ramadhan, pemerintah negara-negara Arab sudah mulai melakukan sosialisasi tentang rencana penerapan  protokol kesehatan yang jauh lebih ketat pada liburan Idul Fitri. Di  banyak negara Arab, pasca perayaan Idul Fitri, warga diwajibkan menggunakan masker, jika bepergian ke luar rumah atau di tempat umum. Langkah itu menjadi bagian dari penerapan normal baru, selain untuk mencegah  penularan Covid-19.

Editor:
Bonifasius Josie Susilo H
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000