logo Kompas.id
MetropolitanKerumunan Warga Ancam...
Iklan

Kerumunan Warga Ancam Efektivitas PSBB

Kerumunan warga masih ditemukan di sejumlah tempat di Kota Bekasi, terutama pada sore hari. Situasi ini bisa mengancam efektivitas PSBB.

Oleh
STEFANUS ATO
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/HE2aTFeb3qf8NidS1O_kvPqcebc=/1024x497/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F05%2Fa020343d-00a4-45bf-93ae-f669e196bbc5_jpg.jpg
KOMPAS/STEFANUS ATO

Suasana di Jalan Sultan Agung, Kranji, Bekasi Utara, Kota Bekasi, Jawa Barat, pada Senin (4/5/2020). Jalan ini saat sore hari ramai dengan aktivitas warga yang berburu takjil untuk berbuka puasa.

Sebagian warga Kota Bekasi, Jawa Barat, belum sepenuhnya menjaga jarak fisik atau physical distancing saat beraktivitas di luar rumah. Kebiasaan ini menjadi persoalan tersendiri yang berpotensi menggagalkan kebijakan pembatasan sosial berskala besar atau PSBB di Kota Bekasi. Menjaga jarak merupakan salah satu unsur penting suksesnya penerapan PSBB.

Dari pantauan Kompas, pada Senin (4/5/2020) sore, suasana di tepi Jalan Sultan Agung, Kranji, Kecamatan Bekasi Utara, dan Jalan Sultan Agung, Kali Baru, Kecamatan Medan Satria, ramai dengan aktivitas warga. Ada yang sibuk berbelanja takjil untuk berbuka puasa dan ada pula yang memanfaatkan odong-odong milik pedagang kaki lima untuk mengajak anak-anaknya bermain.

Editor:
nelitriana
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000