logo Kompas.id
OlahragaVettel Lega Bisa Kembali ke...
Iklan

Vettel Lega Bisa Kembali ke Sirkuit

Sebastian Vettel dan Charles Leclerc bisa menemukan kembali atmosfer Formula 1 setelah memacu mobil SF71H di Sirkuit Mugello, Italia. Ini menjadi penyegaran sempurna menjelang balapan seri perdana di Austria.

Oleh
AGUNG SETYAHADI
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/Zjn2Ea8gTh4OU1FFr8dBXBcCKvs=/1024x681/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F05%2Fcarlos03_1589464783.jpg
REUTERS/MAXIM SHEMETOV/FILE PHOTO

Pebalap tim Ferrari, Sebastian Vettel dan Charles Leclerc, di Sirkuit Sochi Autodrom, Sochi, Rusia, dalam arsip foto tanggal 29 September 2019. Vettel kembali melakukan uji coba mobil Formula 1 di Sirkuit Mugello, Italia, Selasa (23/6/2020), sejak tes pramusim bulan Februari lalu di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Spanyol.

SCARPERIA E SAN PIERO, SELASA — Delapan tahun berselang sejak Sebastian Vettel terakhir kali membalap di Sirkuit Mugello, Italia, saat masih membela Red Bull Racing, tim tempat dia meraih empat juara dunia. Kini, Vettel kembali  ke Sirkuit di Tuscany itu, memacu Scuderia Ferrari SF71H dalam tes privat menjelang balapan pembuka Formula 1 pada masa pandemi. Pebalap berusia 32 tahun itu merasa lega, akhirnya bisa kembali memacu mobil F1 setelah tes pramusim di Barcelona pada Februari lalu.

”Saya sangat lega bisa kembali di balik kemudi lagi. Jedanya cukup lama. Menyenangkan bisa melihat anggota tim lagi. Rasanya sungguh luar biasa bagaimana membuat pebalap Formula 1 kembali ke limit lagi, juga di trek yang spektakuler seperti ini. Mugello sangat layak menggelar Grand Prix! Saya tidak pernah ke sini selama delapan tahun dan ini membuat saya membutuhkan beberapa lap untuk kembali menemukan ritme. Namun, kemudian ini berubah menjadi kenikmatan mengemudi yang murni,” kata Vettel dikutip Speedweek, Rabu (24/6/2020) dini hari WIB.

Editor:
Wisnu Aji Dewabrata
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000