logo Kompas.id
Politik & HukumPresiden Jokowi: Pemerintah...
Iklan

Presiden Jokowi: Pemerintah Kerahkan Upaya Terbaik Cari Korban Pesawat Sriwijaya Air

Presiden Jokowi menegaskan pemerintah akan melakukan upaya terbaik untuk menemukan dan menyelamatkan korban jatuhnya pesawat Sriwijaya Air di Kepulauan Seribu. Penyebab jatuhnya pesawat juga akan diteliti mendalam.

Oleh
FX LAKSANA AS dan Dian Dewi Purnamasari
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/6bKQb8Etn6M6uLnqTkV92S3tEpQ=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F01%2FScreenshot_20210110-120345_1610255459.png
SCREENSHOT VIDEO REKAMAN SEKRETARIAT PRESIDEN

Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Minggu (10/01/2021), memberikan pernyataan tentang jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ-182 di Kepulauan Seribu, DKI Jakarta.

JAKARTA, KOMPAS — Presiden Joko Widodo menyampaikan dukacita mendalam atas musibah jatuhnya pesawat Sriwijaya Air dengan kode penerbangan SJ-182 rute Jakarta-Pontianak di Kepulauan Seribu, DKI Jakarta. Presiden menginstruksikan Kementerian Perhubungan, Badan SAR Nasional, dan pemangku kepentingan terkait lainnya untuk melakukan upaya terbaik guna mencari dan menolong korban.

”Kemarin sore dan tadi malam, saya telah mendapatkan laporan dari Menteri Perhubungan mengenai musibah jatuhnya pesawat Sriwijaya dengan kode penerbangan SJ-182 rute penerbangan dari Jakarta menuju ke Pontianak di area Kepulauan Seribu. Saya, atas nama pemerintah dan seluruh masyarakat Indonesia, menyampaikan dukacita yang mendalam atas terjadinya musibah ini,” kata Presiden di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Minggu (10/1/2021).

Editor:
Antony Lee
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000