logo Kompas.id
UtamaSurabaya Jadi Incaran...
Iklan

Surabaya Jadi Incaran Pengembang Besar

Oleh
AMBROSIUS HARTO, AGNES SWETTA PANDIA
· 5 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/mbywBsnmR7olJWfGAHPZIffTA3k=/1024x681/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F04%2Fkompas_tark_953792_169_1.jpeg
KOMPAS/HERU SRI KUMORO

Pembangunan rumah tapak dengan harga di atas Rp 1 miliar per unit di Tangerang Selatan, Banten, Senin (13/5). Perumahan segmen menengah dan atas yang yang telah dilengkapi fasilitas pusat perbelanjaan, rumah sakit, sekolah, dan hotel banyak dicari dan dibeli konsumen. Keuntungan yang lebih besar dengan menjual rumah mewah membuat pengembang kurang tertarik membangun rumah murah untuk segmen bawah.

Seorang lelaki dan seorang perempuan itu berusia kurang dari 30 tahun. Pasangan suami-istri ini serius mendengarkan penjelasan staf pemasaran Pakuwon Group Expo, pameran produk properti di Pakuwon Mall, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (16/3/2019). Tangan mereka memegang brosur penjualan apartemen dan rumah yang sedang diminati.

”Kami baru menikah dan ingin beli properti,” ujar sang pria yang menolak ditulis namanya. Sosok gagah, berambut pendek, berkulit putih, berpakaian casual itu datang bersama istri atas permintaan orangtua guna mencari rumah atau apartemen tipe mewah sebagai hadiah pernikahan. Tampaknya mereka lebih tertarik dengan rumah dua lantai dengan garasi minimal untuk dua mobil.

Editor:
jannes eudes
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000