logo Kompas.id
UtamaKondisi Terumbu Karang Banda...
Iklan

Kondisi Terumbu Karang Banda Naira Disurvei Menyeluruh

Coral Triangle Center kembali mengamati kondisi terumbu karang di Banda Naira, Maluku Tengah, Maluku. Kegiatan itu meliputi pendataan detail atau rinci.

Oleh
Ichwan Susanto
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/ZUVlcKKA78PCz4zytoi-biUaeLo=/1024x575/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F11%2F52611015-102b-4644-9ca3-7f6b198e0beb_jpg.jpg
KOMPAS/ICHWAN SUSANTO

Penyelam mengidentifikasi kondisi beserta kelimpahan karang dan ikan pada sekitar Pulau Hatta di Banda Naira, Maluku Tengah, Selasa (5/11/2019). Kondisi karang di Pulau Hatta sebagai kontrol atau pembanding dari kondisi pada perairan di Taman Wisata Perairan Laut Banda Naira serta Kawasan Konservasi Perairan Ay dan Rhun. Kegiatan dari Coral Triangle Center ini juga menyurvei kondisi sosial-ekonomi masyarakat setempat. Gubernur Maluku sejak tahun 2016 mencadangkan Kawasan Konservasi Perairan Ay dan Rhun seluas total 47.968,74 ha.

BANDA NAIRA, KOMPAS – Coral Triangle Center kembali mengamati kondisi terumbu karang di Banda Naira, Maluku Tengah, Maluku. Kegiatan itu meliputi pendataan rinci untuk mendukung pengelolaan Taman Wisata Perairan Laut Banda dan Kawasan Konservasi Perairan Ay dan Rhun.

Kegiatan yang dimulai selama delapan hari sejak hari Minggu (3/11/2019) ini dilakukan besar-besaran sejak kegiatan serupa yang dilakukan pada tahun 2012. Kompas yang  mengikuti kegiatan pemantauan itu pada hari pertama di sekitar Pulau Rhun dan Naylakka serta hari ketiga di sekitar Pulau Hatta menjumpai kondisi terumbu karang yang sangat bagus.

Editor:
evyrachmawati
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000